Kabar mengenai kehadiran ponsel BlackBerry dengan sistem operasi Android kian ramai dibincangkan. Informasi terbaru menyebutkan, produsen asal Canada ini diungkapkan akan menghadirkannya pertama di wilayah Amerika dengan menggandeng operator AT&T.
Bocoran informasi yang diberikan dari akun @evleaks dalam twitt terbarunya tersebut, mengungkapkan bahwa BlackBerry Slider Venice akan pertama diluncurkan dengan menggandeng operator besar Amerika AT&T.
Dalam informasi tersebut juga diungkapkan, BlackBerry akan memberikan dukungan dapur pacu dari prosesor Qualcomm Snapdragon 808. Bahkan, seri baru ini disebutkan akan hadir dengan pada November 2015 melalui operator tersebut.
Baca Juga : Penyebab Bangkrutnya Blackberry.
Selain bocoran informasi dukungan dapur pacu, serta waktu kehadiran ponsel BlackBerry dengan OS Android ini. Evan Blass selaku pemilik akun yang menginformasikan ini, turut juga memberikan bocoran gambar yang menampakan rupa dari ponsel pintar tersebut.
Namun sayang, beberapa waktu lalu Chen selaku CEO BlackBerry masih belum bisa memastikan akan kehadiran produk ini. Meski tidak disangkal akan kehadirannya, namun banyak diperkirakan memang produk ini akan hadir untuk mengembalikan kejayaan BlackBerry.
Ini Tampilan Smartphone Android Besutan BlackBerry
Rumor mengenai rencana BlackBerry untuk merilis smartphone berbasis Android terus bermunculan belakangan ini.
Dikabarkan, perusahaan akan merilis dua handset berbasis Android pada tahun ini. Bagaimana tampilan smartphone tersebut?
BlackBerry Venice dan BlackBerry Praha merupakan dua kode nama yang digadang-gadang sebagai seri smartphone Android yang akan diluncurkan perusahaan asal Kanada tersebut.
Blackberry Venice diperkirakan akan hadir sebagai smartphone Android high-end yang diperkuat dengan layar Quad HD melengkung. Sementara itu BlackBerry Praha akan diplot sebagai smartphone Android low-end yang menyerupai seri BlackBerry Z3.
Baca Juga : BLACKBERRY KENALKAN FITUR ANYAR BBM
Disebut hadir dengan desain mirip BlackBerry Z3, sebuah gambar yang diposting dalam akun Twitter @evleaks menunjukkan kebalikannya. Tak terlihat mirip BlackBerry Z3, Venice justru lebih terlihat serupa dengan seri BlackBerry Passport, dengan dilengkapi keyboard fisik Qwerty tiga baris.
Tombol perangkat lunak yang ditampilkan dalam gambar tersebut juga menunjukkan jika seri BlackBerry Venice nantinya akan berjalan di atas OS Android Lollipop. Sebelumnya, CEO BlackBerry, John Chen sempat buka suara seputar rencana mereka untuk memproduksi smartphone berbasis Android.
“Kami hanya membangun ponsel yang aman dan BlackBerry merupakan ponsel yang paling aman. Jadi, jika saya dapat menemukan cara untuk mengamankan ponsel Android, saya juga akan membangunnya,” kata Chen.
EmoticonEmoticon